Aneka Wadah untuk Vertikultur

Pertanianku Vertikultur merupakan sistem bertanam di perkotaan yang sering digunakan oleh masyarakat karena sangat mudah dilakukan di lahan yang sempit. Tujuan dari penanaman vertikultur adalah untuk mendapatkan hasil produksi sayuran yang sehat dan organik. Tentunya, untuk memulai vertikultur, Anda harus mempersiapkan wadah untuk media tanamnya. Simak aneka wadah untuk media tanam veritikultur berikut.

vertikultur
foto: pertanianku

Pot dan polibag

Penggunaan pot dan polibag sangat umum dijumpai pada sistem bertanam di perkotaan. Penggunaan pot pada sistem ini dapat menggunakan sistem gantung atau sistem berdiri. Sementara, penggunaan polibag dapat menggunakan sistem rak.

Pipa PVC dan talang air

Pipa PVC dan talang air PVC juga merupakan bahan yang sering digunakan sebagai wadah tanam di perkotaan. Pipa dan talang air yang digunakan dalam sistem vertikultur dapat ditempel di tembok atau menggunakan sistem bertingkat. Pipa PVC juga dapat dijadikan wadah untuk menanam dengan sistem berdiri tegak.

Bambu, kayu, dan papan

Bambu memiliki bentuk seperti pipa PVC sehingga fungsi pipa dapat digantikan oleh bambu sebagai wadah media tanam. Kelebihan penggunaan bambu jika dibandingkan dengan pipa PVC adalah terlihat lebih alami karena berasal langsung dari pohon. Berbeda dengan pipa yang merupakan produk olahan pabrik.

Selain bambu, kayu dan papan juga dapat dirangkai menjadi wadah media tanam menyerupai talang air ataupun bentuk yang lain. Sebelum digunakan, bambu, kayu, dan papan harus dilubangi sebagai tempat keluar air.

Kantong tanam

Wadah lainnya yang cukup mudah untuk digunakan adalah kantong tanam yang dapat Anda jumpai di toko-toko pertanian. Kantong tanam dapat Anda gantung pada dinding pagar, dinding rumah, ataupun di tempat yang Anda kehendaki.

Aneka wadah bekas

Aneka wadah bekas yang Anda miliki juga dapat menjadi wadah untuk bertanam secara vertikultur. Seperti plastik bekas, botol plastik bekas, ember bekas, wadah bekas makanan, hingga kaleng bekas susu.

Wadah yang akan digunakan harus dilubangi terlebih dahulu untuk jalan keluar air. Wadah dapat Anda kreasikan sesuka hati dengan diberi hiasan ataupun dicat dengan pewarna. Selain dapat menanam tanaman, Anda juga ikut menyayangi lingkungan dengan cara penggunaan ulang sampah-sampah yang susah terurai seperti botol plastik ataupun wadah yang terbuat dari kaleng.