Bahaya! Asap Rokok Picu Kanker pada Hewan Peliharaan

Pertanianku – Merokok ternyata tidak hanya membahayakan kesehatan manusia. Bahkan, dampak buruknya tidak hanya terjadi pada si perokok, tetapi juga berbahaya bagi orang-orang di sekelilingnya yang ikut menghirup asap rokok tersebut. Asap rokok bukan hanya merugikan kesehatan manusia, melainkan sangat berbahaya bagi hewan peliharaan Anda.

Bahaya! Asap Rokok Picu Kanker pada Hewan Peliharaan

Asap rokok membahayakan hewan peliharaan yang terpapar oleh asapnya. Hal ini diteliti pada sebuah riset yang dilakukan oleh sejumlah ilmuwan di University of Glasgow, Skotlandia. Dalam risetnya para ilmuwan itu menemukan bahwa binatang peliharaan yang hidup dalam lingkungan penuh asap rokok, lebih rentan mengalami masalah kesehatan seperti kanker, kerusakan sel, dan penambahan berat badan yang berlebih.

“Para pemilik binatang peliharaan sering tak mengira bahwa rokok bisa memengaruhi kesehatan piaraan mereka,” kata Clare Knottenbelt, pakar kesehatan dan kanker hewan, yang menggelar riset itu, seperti dikutip Daily Mail.

“Riset kami menemukan bahwa paparan asap bisa punya dampak langsung terhadap binatang. Bisa merusak sel, membuat berat badan bertambah, dan meningkatkan risiko beberapa jenis kanker,” ungkap Clare.

Uniknya, dalam riset itu juga ditemukan bahwa kucing lebih rentan terserang penyakit akibat rokok dibanding anjing. Akan tetapi, anjing yang telah dikebiri akan lebih rentan menjadi gemuk jika terpapar asap rokok.