Bisnis Belut, Prospek Tinggi dengan Untung Berlipat

Pertanianku Bisnis belut merupakan salah satu usaha di bidang perikanan yang cukup fenomenal. Itu karena banyaknya menu makanan menggunakan bahan baku belut, serta pemenuhan kebutuhan konsumen masih bergantung penangkapan dari alam.

Bisnis belut
Foto: Doc. Pertanianku

Untuk memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat, tidak bisa hanya mengandalkan penangkapan dari alam. Maka dari itu, membuka usaha di bidang budidaya belut merupakan alternatif tepat yang bisa Anda lakukan sebagai pemanfaatan peluang.

Banyak usaha budidaya belut yang sifatnya masih coba-coba. Padahal, jika ditekuni dengan baik, usaha ini memiliki prospek yang cukup bagus. Melihat prospek pasar, belut memiliki peluang yang cukup bagus, baik untuk pasar lokal maupun luar negeri. Bahkan, kebutuhan pasar dalam negeri pun masih belum dapat terpenuhi.

Walaupun begitu, ada beberapa eksportir yang mengekspor belut ke luar negeri. Besarnya potensi tersebut membuat penangkap, penangkar, dan pedagang belut lebih mudah untuk memilih pasar yang akan dituju.

Banyaknya keuntungan yang menggiurkan dari budidaya belut serta pengaplikasian yang mudah membuat banyak orang terprovokasi untuk terjun menggelutinya. Sayangnya, tak sedikit dari mereka pada akhirnya gulung tikar. Meskipun banyak pembudidaya belut yang mengalami kegagalan, banyak pembudidaya lainnya yang muncul.

Apakah budidaya belut itu sulit dilakukan?

Budidaya belut memang masih dianggap riskan, bukan berarti belut tidak dapat dibudidayakan. Anda hanya perlu ketekunan dan keseriusan dalam melakukan budidaya. Untuk mempermudah Anda untuk berbudidaya belut, Anda bisa membaca buku panduannya, yakni Kupas Tuntas Budidaya Belut. Buku ini akan menuntun Anda menjadi pembudidaya belut yang sukses dan meraih keuntungan hanya dengan lahan 1 meter persegi.