Pertanianku — Menanam biji mangga merupakan teknik perbanyakan tanaman secara generatif. Teknik ini paling mudah dan murah dilakukan. Anda bisa mendapatkan varietas tanaman baru yang bisa jadi lebih kuat dan lebih bagus, tetapi kadang sebaliknya, kurang baik dari pohon induknya.

Kelemahan perbanyakan secara generatif memang akan mendapatkan bibit yang sangat berbeda dari pohon induknya. Teknik perbanyakan ini lebih sering digunakan untuk kepentingan pemuliaan agar bisa mendapatkan varietas baru yang lebih unggul.
Biji mangga biasanya ditanam untuk menghasilkan batang bawah yang akan digunakan sebagai bibit sambung pucuk dan okulasi.
Kelemahan lain dari teknik perbanyakan ini adalah membutuhkan waktu cukup lama. Tanaman baru bisa berbuah setelah berumur 4—8 tahun setelah ditanam. Namun, bukan berarti karena kelemahan tersebut cara perbanyakan ini tidak direkomendasikan untuk dilakukan. Anda tetap boleh saja mencoba untuk memperbanyak dengan cara menanam pohon dari biji mangga karena cara ini juga bisa memberikan beberapa keuntungan.
Pohon yang ditanam dari biji akan memiliki sistem perakaran tunjang, panjang, dan kokoh sehingga mampu menahan sosok pohon agar tidak mudah roboh ketika ada angin kencang atau badai.
Kalau Anda sudah memiliki biji pohon mangga sisa konsumsi, berikut ini langkah-langkah menanam biji mangga agar tumbuh menjadi pohon baru.
- Pastikan buah mangga tersebut berasal dari buah yang manis, lezat, atau kriteria buah mangga ungg
- Bersihkan biji mangga dari sisa daging yang masih menempel, lalu keringkan biji dengan cara diangin-anginkan.
- Kupas biji mangga di bagian luar.
- Siapkan polibag berukuran sedang dan isi dengan media tanam. Media tanam yang digunakan adalah campuran kompos dan pupuk dengan perbandingan 1:1.
- Letakkan biji mangga di atas media tanam dengan posisi bagian perut menghadap ke bawah. Taburkan media tanam secara tipis-tipis di atas bibit tersebut.
- Siram dengan air dan letakkan di tempat yang teduh. Biji akan bertunas setelah berumur dua minggu.
- Setelah daun biji sudah menjadi tua, pindahkan biji ke tempat terbuka untuk mendapatkan sinar matahari secara langsung.