Fungsi Tanaman Hias Semak untuk Tanaman Lainnya

Pertanianku — Tanaman semak dikategorikan pada komponen softscape atau suatu komponen lunak yang terdapat pada area taman. Fungsi utama dari adanya tanaman hias semak adalah dapat dijadikan sebagai komponen utama pada saat pembuatan taman. Hal itu berguna untuk menciptakan suatu degradasi pandangan yang dapat menarik pandangan agar tidak selalu dan tertuju kepada tembok.

tanaman hias semak
Foto: Google Image

Meskipun tanaman hias semak merupakan jenis tumbuhan yang berukuran tinggi di bawah 6 meter, ukuran tersebut tidak berlaku pada area taman rumah. Pasalnya, para jasa pembuat taman lebih sering menggunakan komponen tanaman hias semak dengan ukuran yang lebih pendek. Lebih tepatnya 70 sampai dengan 150 cm. Hal ini karena area taman yang berskala rumahan memiliki area yang terbatas.

Berdasarkan alasan itulah mengapa para jasa pembuat taman lebih sering menggunakan komponen taman berupa tanaman hias semak dengan ukuran yang lebih pendek. Fungsinya, yaitu agar area taman lebih terlihat rapi dan tertata.

Bila tanaman hias semak yang memiliki ketinggian 6 meter digunakan pada taman rumah, akan mengkibatkan tertutupnya rumah oleh komponen yang digunakan.

Tanaman dengan tinggi 6 meter memiliki bentangan ranting antara 3m2 (3×3) sampai dengan 4m2 (4×4). Dengan bentangan rating seperti itu, akan mengakibatkan area taman dan rumah tertutupi oleh komponen tersebut, yang dampaknya taman terlihat tidak karuan.

Oleh karena itu, bagi Anda yang berniat membuat taman, gunakanlah tanaman hias perdu dengan ukuran yang lebih pendek agar taman bisa terlihat lebih rapi. Selamat mencoba!