Pertanianku — Paprika memiliki tampilan yang menarik. Oleh karena itu, keberadaannya kerap digunakan sebagai penghias makanan. Namun tahukah Anda, manfaat biji paprika ternyata cukup baik untuk kesehatan.

Paprika memiliki rasa pedas dan juga manis yang tersembunyi. Oleh karenanya seringkali dinikmati dalam kondisi mentah. Paprika memiliki warna yang beragam, dari mulai hijau, kuning, dan merah. Kira-kira, apa sajakah manfaat sehat yang bisa kita peroleh dari biji paprika? Nah, untuk mengetahui jawabannya, yuk simak ulasan berikut ini.
1. Sumber vitamin C
Paprika mengandung vitamin C yang sangat tinggi dan berperan sebagai anti-oksidan yang kuat sehingga bagus untuk kesehatan.
2. Menjaga kecantikan kulit
Biji paprika mengandung vitamin E yang tinggi sehingga sangat bagus untuk menjaga kecantikan kulit dan rambut.
3. Menjaga kesehatan mata
Dalam biji paprika terdapat kandungan vitamin A yang bermanfaat meningkatkan penglihatan dan menjaga kesehatan mata.
4. Menjaga sistem pencernaan
Biji paprika kaya akan serat alami yang bermanfaat menjaga kesehatan usus besar seperti meningkatkan pengeluaran racun tubuh dan meningkatkan perisai untuk menjaga sel usus.
5. Menyehatkan jantung
Biji paprika mengandung flavonoida dan phytochemical yang ampuh mencegah pembekuan darah dan mengurangi risiko penyakit jantung dan strok.
6. Membantu membakar kalori
Dalam paprika terdapat kandungan serat alami yang ampuh membantu proses pembakaran kalori tubuh sehingga cocok untuk diet.