Ini Dia Khasiat Super Kembang Kol untuk Kesehatan

Pertanianku — Kembang kol adalah sayuran yang sering dilewatkan untuk dikonsumsi. Padahal, khasiat super kembang kol sangat baik untuk kesehatan Anda. Sayuran berbentuk bunga ini merupakan salah satu sayuran yang mudah ditemui sekaligus memiliki rasa yang lezat.

khasiat super kembang kol
Foto: Pixabay

Selain dijadikan bahan makanan, rupanya kembang kol juga memiliki kandungan nutrisi yang luar biasa. Dikutip dari Shape, berikut manfaat kembang kol yang bisa Anda dapatkan.

  1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Kembang kol kaya vitamin C yang membantu tubuh mempertahankan sistem kekebalannya. Selain itu, kembang kol juga mengandung Vitamin K yang bisa melindungi kesehatan tulang Anda. Sayuran ini kaya akan folat, kalium, magnesium, dan mineral lainnya.

  1. Melancarkan pencernaan dan turunkan berat badan

Serat dalam kembang kol dapat melancarkan pencernaan karena kandungan di dalam kembang kol akan menyediakan lingkungan agar bakteri baik tumbuh di dalam tubuh. Selain itu, serat pada kembang kol juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Jadi, konsumsi kembang kol akan sangat baik untuk Anda yang sedang diet.

  1. Bagus untuk otak

Kembang kol mengandung nutrisi penting yang disebut kolin. Kolin terlibat dalam fungsi sistem saraf karena membantu Anda dalam perkembangan otak. Ditambah, tidak banyak sayuran lain yang mengandung gizi besar ini. Sebab, sebagian besar kolin hanya ada di sayuran seperti kembang kol dan brokoli.

  1. Baik untuk jantung

Mengonsumsi kembang kol secara rutin dapat memberikan manfaat baik untuk meningkatkan kesehatan jantung serta sistem kardiovaskular Anda. Selain untuk kesehatan jantung, kembang kol juga ternyata bisa memulihkan tubuh dari olahraga yang ketat, bahkan membantu untuk memperbaiki kerusakan pembuluh darah.