Jenis-jenis Kandang yang Dibutuhkan untuk Ternak Burung Puyuh

Pertanianku — Burung puyuh yang diternakkan akan selalu diletakkan di dalam kandang, baik yang masih anakan maupun yang dewasa. Burung puyuh harus dikelompokkan sesuai dengan umurnya atau minimal rata-rata umurnya sama. Pengelompokan tersebut akan memudahkan Anda untuk melakukan perawatan seperti memberi makan, minum, perawatan kesehatan, dan pengambilan telur. Berikut ini jenis kandang burung puyuh.

kandang burung puyuh
foto: pixabay

Kandang untuk induk pembibit

Kandang ini sangat memengaruhi produktivitas induk dalam menghasilkan telur yang berkualitas dan baik. Kandang harus dibuat sedemikian rupa agar membuat burung yang berada di dalamnya nyaman dan bisa menghasilkan telur yang melimpah.

Hal-hal yang dapat memengaruhi kenyamanan burung adalah temperatur, kelembapan, alas kandang, tempat bertelur, tempat makan dan minum, cahaya tambahan di malam hari, serta arah dan letak kandang.

Kandang untuk induk petelur

Sama seperti kandang untuk induk pembibit, kandang untuk induk petelur juga harus disesuaikan dengan kenyamanan burung agar produktivitas telur tinggi. Namun, pada kandang untuk induk bertelur bisa menggunakan tingkat kepadatan yang lebih tinggi atau bisa juga sama.

Untuk satu meter persegi dapat diisi oleh 32—50 ekor puyuh betina tanpa pejantan sama sekali. Namun, banyak peternak yang meletakkan induk jantan untuk 6 sampai 10 ekor betina. Padahal, hal tersebut tidak perlu dilakukan dan cenderung malah merugikan peternak. Sebab, telur yang akan dihasilkan nantinya adalah telur yang terbuahi sehingga telur jadi mudah rusak atau busuk.

Kandang untuk anak puyuh/umur starter

Fungsi kandang ini adalah untuk menjaga agar anak puyuh mendapatkan pemanasan yang dibutuhkan. Kandang untuk anak puyuh sering disebut sebagai kandang indukan yang menampung anak-anak burung puyuh yang berumur satu hari hingga tiga minggu.

Kandang indukan dibuat kotak dengan dinding yang tertutup rapat. Hal tersebut berguna untuk menjaga kesehatan anakan puyuh agar tidak terkena lantai yang lembap dan terpaan angin secara langsung.

Kandang untuk puyuh umur grower dan layer

Kandang yang dibuat untuk puyuh grower yang berumur 3—6 minggu dan layer yang berumur 6 minggu, baik bentuk, ukuran, maupun peralatan yang dibutuhkan sama seperti kandang indukan petelur.