Pertanianku — Jenis hijauan adalah salah satu alternatif pakan yang diberikan untuk ternak kambing yang bisa kita peroleh dari lingkungan sekitar. Pakan hijauan untuk kambing bisa berasal dari rerumputan dan leguminosa.

Memberi pakan kambing dengan hijauan yang punya kadar protein tinggi akan sangat baik untuk pertumbuhan kambing agar cepat gemuk. Ada beberapa jenis hijauan yang bisa dibudidayakan dengan mudah. Berikut ini beberapa pakan hijauan untuk kambing yang bernutrisi tinggi.
1. Teresede (gamal)
Menjadi salah satu hijauan yang sangat baik untuk ternak kambing. Kandungan protein 23 persen CP dan kalsium 1,2 persen, kandungan seratnya tinggi 45 persen NDF yang ada pada daun teresede sangat bagus digunakan sebagai sumber hijauan untuk dijadikan pakan kambing.
Ciri daunnya mempunyai bau yang menyengat, kadang membuat kambing belum terbiasa memakannya. Oleh karena itu, bisa disiasati dengan dijemur atau dilayukan terlebih dahulu dan bisa diberikan saat kondisi lapar.
2. Singkong taun (singkong karet)
Memiliki daun-daun yang lebar dan tebal, ciri lainnya berpokok batang yang besar. Biasanya singkong ini setelah ditebang akan tumbuh lagi. Walau batangnya sangat besar, hanya memiliki umbi yang kecil, seperti akar yang menggembung.
Bedanya singkong karet dengan singkong biasa adalah singkong ini hanya dimanfaatkan daunnya saja untuk dibuat sayur karena umbinya tidak bisa dikonsumsi. Daun singkong taun sering juga dimanfaatkan untuk pakan ternak. Jumlah kandungan protein yang tinggi pada singkong taun sangat baik diberikan pada ternak kambing.
3. Kaliandra
Termasuk dalam kelompok klasifikasi plantae, famili fabaceae, kaliandra bisa tumbuh, baik di daerah dataran rendah maupun di dataran tinggi hingga 1.500 mdpl. Tumbuhan ini relatif kuat untuk bisa bertahan saat musim kemarau, meski pertumbuhannya tidak sesubur saat di musim penghujan.
Manfaat lain kaliandra, yaitu bisa ditanam untuk menahan erosi tanah karena mempunyai akar yang kuat. Apabila ditanam pada tanah yang kurang produktif bisa menekan pertumbuhan gulma karena daunnya yang rimbun. Daunnya hampir mirip dengan petai cina (daun mlanding), tapi bedanya lebih tipis dan halus.
Buah kaliandra yang banyak digunakan sebagai tanaman penghijauan dan bisa dimanfaatkan sebagai pakan ternak karena kandungan protein yang ada pada daun kaliandra yang cukup tinggi.