Pertanianku — Indonesia merupakan negara dengan keragaman kuliner karena setiap daerah pasti memiliki makanan dan minuman khas. Beberapa jenis minuman khas tersebut berasal dari pemanfaatan tanaman yang diolah sedemikian rupa. Penasaran apa saja jenis tanaman yang populer sebagai bahan minuman khas Indonesia?
- Teh (Camellia sinensis)
Tanaman teh merupakan salah satu tanaman yang menjadi olahan minuman populer di Indonesia. Banyak kebun teh dan perusahaan yang memproduksi minuman olahan teh yang kemudian dijual. Selain bernilai ekonomi tinggi dan enak untuk dikonsumsi, olahan teh dapat memberikan banyak sekali keuntungan kesehatan.
- Biji kopi (Coffea sp.)
Tanaman yang populer sebagai bahan minuman selanjutnya adalah kopi. Minuman kopi digemari karena memiliki cita rasa dan aroma yang khas. Setiap jenisnya memiliki karakter yang berbeda.
Tanaman kopi berasal dari Benua Afrika, lalu kemudian menyebar ke seluruh dunia. Tanaman kopi masuk ke Indonesia pada era Tanam Paksa atau Cultuurstelsel (1830—1870) pada masa penjajahan Belanda di Indonesia. Sejak itu, meminum kopi menjadi salah satu aktivitas yang digemari.
- Binahong (Anredera cordifolia)
Tanaman binahong merupakan tanaman herbal yang sudah sejak lama digunakan oleh orang Jepang dan Korea sebagai treatment herbal penyembuh berbagai penyakit. Bentuk daunnya yang unik seperti hati menjadikan daun binahong sering disebut sebagai heartleave atau daun cinta.
- Chamomile (Matricaria chamomilla)
Bunga dari tanaman ini biasanya digunakan sebagai teh atau pengobatan herbal. Jika Anda pernah ke luar negeri pasti pernah mendengar teh chamomile. Pada teh chamomile terkandung senyawa jenis fenolik yang bersifat antibakteri dan mampu menyerap racun pada tubuh.
- Jahe (Zingiber officinale)
Saat ini banyak sekali minuman olahan jahe yang dijual di pasaran dan di toko besar dengan berbagai merek dan kemasan. Hal tersebut wajar dikarenakan minat masyarakat Indonesia terhadap minuman olahan jahe sangat besar bahkan sudah dari zaman dulu.
Minuman olahan jahe biasanya dikonsumsi untuk menghangatkan diri pada musim penghujan sebagai pengganti teh. Selain itu, manfaat dari mengonsumsi minuman jahe ternyata luar biasa, yakni meningkatkan fungsi otak dan mengatasi peradangan kronis, serta stres oksidatif yang dapat mempercepat proses penuaan sebagai pemicu terjadinya penyakit alzheimer.