Pertanianku — Model dan ukuran kandang yang digunakan pada usaha penggemukan kambing sangat memengaruhi keberhasilan. Jenis kandang yang paling ideal untuk penggemukan adalah kandang panggung karena kebersihan dan kesehatan ternak dapat terjaga dengan baik. Selain itu, kandang penggemukan kambing dengan model panggung juga dapat memudahkan peternak melakukan pengendalian penyakit karena kotoran tidak menumpuk.
Kandang panggung memang tergolong lebih mahal, tetapi memiliki fungsi yang sangat penting. Berikut ini kriteria kandang penggemukan kambing yang ideal.
Material kandang
Material kandang yang cukup murah dan memiliki daya tahan lama adalah kayu untuk tiang utama, penghubung antartiang, dan tumpuan atap. Selanjutnya, untuk atap dapat menggunakan material berbahan plastik, lantai dasar menggunakan semen, dan dinding dapat memakai anyaman bambu. Lantai dasar harus menggunakan semen beton dan dibuat miring ke arah belakang. Pada bagian belakang kandang dibuat saluran kecil yang mengarah ke bak penampungan kotoran.
Apabila kandang ditujukan untuk kambing boer, pastikan material yang dipilih bagus dan kuat. Hal ini karena kambing boer memiliki bobot badan di atas rata-rata kambing lokal.
Ukuran kandang penggemukan
Ukuran kandang penggemukan bergantung pada jenis kambing yang dibudidayakan. Namun, ukuran acuan untuk kandang penggemukan yang diterapkan adalah lebar minimal 120 cm dan panjang 150 cm.
Ukuran kandang tersebut cukup untuk memelihara lima ekor kambing. Jarak antara lantai dasar ke lantai panggung sekitar 70 cm, sedangkan jarak lantai panggung ke atap bagian depan adalah 180 cm, sedangkan pada bagian atap belakang 160 cm. Dengan demikian kemiringan atap adalah 20 cm. Ukuran tersebut sudah dianggap ideal untuk menghindari kandang dari genangan air.
Lantai kandang panggung
Bahan lantai dari bambu duri tergolong cukup tahan lama bila dibandingkan dengan jenis bambu lainnya. Jarak antarbambu tidak boleh terlalu lebar ataupun sempit. Jarak yang tepat dapat membuat kotoran mudah terjatuh ke lantai dasar tanpa tersangkut.
Wadah pakan
Wadah pakan dapat disesuaikan dengan jenis kambing yang dipelihara. Hal yang terpenting, letak wadah pakan harus dapat membuat kambing merasa nyaman.