Pertanianku — Dibandingkan dengan kuning telur, putih telur kadang dipandang sebelah mata karena rasanya hambar, tidak segurih kuning telur. Selain itu, kadang dalam pembuatan kue hanya bagian kuningnya yang digunakan karena putih telur dapat membuat kue menjadi keras dan tidak gurih. Padahal, kandungan putih telur sangat bermanfat bagi tubuh.

Karena sering disisihkan saat pembuatan kue, akibatnya banyak putih telur yang tidak dimanfaatkan secara optimal. Padahal, bagian ini juga mengandung gizi yang sangat baik untuk kesehatan.
Dalam 100 gram putih telur mengandung 50 kalori, 10,8 gram protein, 0,8 karbohidrat, dan 6 mg kalsium. Semua kandungan tersebut sangat baik untuk melengkapi kebutuhan nutrisi tubuh.
Telur ayam ras yang biasanya berbobot 50—60 gram terdiri atas kulit telur seberat 10 gram, kuning telur 20 gram, dan putih telur seberat 25—30 gram. Artinya, porsi putih telur dalam satu cangkang telur paling banyak. Sangat sayang jika bagian yang kurang dimanfaatkan dalam pembuatan kue ini tidak dimanfaatkan dengan baik.
Namun, yang sebaiknya diolah menjadi makanan adalah yang masih baru. Putih telur yang masih baru akan memiliki tekstur kental dan melebar. Sementara itu, yang sudah lama akan terlihat encer dan tidak membentuk lingkaran.
Putih telur sangat aman dikonsumsi dalam keadaan sudah matang. Jika dikonsumsi dalam keadaan mentah, dikhawatirkan dapat mengganggu kesehatan seperti dermatitis, kebotakan, dan kelainan pada syaraf. Hal ini karena adanya kandungan Avidin atau protein yang bertanggung jawab terhadap pengaruh negatif putih telur, kandungan Avidin bertugas mengikat vitamin B.
Putih telur yang sudah dimasak pada suhu 80°C selama lima menit dapat menghilangkan pengaruh negatif tersebut.
Nah, bagi Anda yang tertarik untuk menggunakan bagian putih telur sebagai bahan pembuat kue, sebaiknya gunakan terigu rendah protein agar tidak mudah turun dan kue jadi lebih mudah mengembang. Gunakan perbandingan antara putih telur dan terigu sebanyak 1: ½. Anda juga bisa menambahkan susu bubuk dan butter agar kue jauh lebih gurih.
Alat-alat yang akan digunakan harus bersih dan kering agar tidak mengontaminasi adonan kue yang akan dibuat.