Pertanianku — Budidaya cabai tidak hanya bisa dilakukan di lahan, di pot, ataupun dengan cara hidroponik. Budidaya cabai juga bisa dilakukan secara vertikultur. Menanam cabai dengan teknik vertikultur dapat diterapkan di lahan pekarangan untuk mengefisiensikan lahan.

Vertikultur berarti menanam tanaman secara vertikal (disusun ke atas) sehingga dapat menghemat lahan. Oleh karena itu, teknik budidaya ini cocok digunakan untuk Anda yang mengalami keterbatasan lahan.
Teknik vertikultur biasanya menggunakan pipa PVC sebagai wadah tanam. Anda bisa membuat pipa PVC menjadi instalasi bertanam yang disusun secara vertikal. Rak bertingkat dapat dibuat dengan menggunakan bambu atau besi.
Berikut ini cara mempersiapkan instalasi vertikultur untuk menanam cabai.
- Siapkan kayu yang sudah dipotong-potong dan gunakan sebagai penyangga paralon.
- Siapkan paralon yang agak besar sebagai tempat tumbuh tanaman. Pastikan kondisi paralon tersebut baik agar tidak mengalami kebocoran dan mampu menahan beban media tanam serta tanamannya. Lubangi paralon sesuai dengan jarak tanaman sayuran yang akan ditanam. Jarak tanam ini sangat penting karena dapat menunjang pertumbuhan tanaman lebih optimal.
- Rakit kayu sebanyak penyangga paralon. Setelah itu, susun paralon melingkar ke atas secara vertik Posisi pemasangan spiral seperti ini dapat memudahkan proses penyiraman dari atas ke bawah.
- Pasang selang atau paralon kecil di samping vertikultur. Selang atau paralon tersebut berfungsi sebagai alat penyiraman tanaman dengan bantuan pompa.
Dalam pembuatan instalasi vertikultur harus memerhatikan kaidah perawatan. Instalasi tersebut harus mudah dirawat dan bisa memudahkan perawatan tanaman. Instalasi perlu dirawat secara rutin agar tidak mudah rusak dan bertahan lebih lama.
Bertanam cabai di lahan sempit perlu mempertimbangkan beberapa hal, seperti menggunakan varietas unggul cabai yang masa panennya cepat, tersedia sumber air yang cukup, tanaman mendapatkan sinar matahari yang baik, dan lingkungan aman dari serangan hewan dan manusia.
Cabai yang ditanam secara vertikultur bisa Anda manfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pribadi atau digunakan untuk memperoleh penghasilan tambahan. Agar produktivitasnya optimal, Anda perlu meletakkan tanaman di tempat yang sesuai, seperti beberapa syarat bertanam cabai di lahan sempit di paragraf sebelumnya.