Pertanianku— Anda bisa memilih untuk membeli bibit pohon jambu biji atau menumbuhkannya sendiri dari biji buah sisa konsumsi. Bibit yang dibeli dari toko biasanya merupakan bibit vegetatif yang bisa tumbuh lebih cepat dengan tingkat produktivitas yang tinggi.

Bibit yang berasal dari perbanyakan vegetatif dapat lebih mudah dipelihara karena batang tanaman akan tumbuh lebih pendek.
Namun, jika Anda ingin membeli bibit pohon jambu, sebaiknya perhatikan beberapa hal terlebih dahulu. Pasalnya, tidak semua bibit jambu biji yang dijual itu bagus dan berkualitas. Apalagi, jika Anda tidak mengetahui dengan pasti toko yang menjual bibit tersebut.
Bibit yang sudah pasti bagus adalah bibit yang dilepas oleh Kementerian Pertanian. Alasannya adalah jambu tersebut merupakan varietas unggul dan kualitas buahnya sudah terjamin. Atau, Anda bisa memilih bibit jambu biji lokal yang belum dilepas dan ditetapkan sebagai varietas unggul, tetapi sudah memiiki nilai ekonomi yang tinggi.
Bibit yang dijual oleh penangkar biasanya merupakan bibit sambung pucuk atau cangkok. Kedua cara tersebut merupakan cara perbanyakan vegetatif yang sering kali sudah bisa berbuah setelah ditanam di lahan.
Saat Anda membeli bibit, pastikan bibit tersebut memang diperbanyak dari pohon induk yang berkualitas. Pastikan juga pohon induk bibit tersebut sudah pernah berbuah dengan tingkat produktivitas yang tinggi.
Pohon jambu biji bisa berbuah selama 5—8 tahun, bergantung pada kondisi pertumbuhan dan jarak tanam. Pohon jambu biji yang dirawat dengan intens dapat berbuah selama 15—25 tahun.
Pilihlah bibit yang sudah tumbuh hingga setinggi 30—40 cm dan diameternya 1—1,5 cm. Batang bibit berwarna hijau tua kecokelatan, berbentuk lurus, dan tidak bercabang. Bibit tersebut sudah memiliki daun berwarna hijau mengilap dan sudah membentuk tiga flush.
Bibit yang bagus merupakan bibit yang terbebas dari serangan hama dan penyakit. Akan lebih terjamin jika Anda membeli bibit pohon dari penangkar benih yang sudah terdaftar dan berlabel. Sebenarnya, Anda bisa membeli bibit di mana saja, asalkan penangkar bibit tersebut sudah memiliki reputasi yang baik serta sertifikasi indukan ataupun labelisasi anakan.
Untuk lebih mudah, Anda bisa mendapatkan bibit jambu biji yang bagus dan berkualitas di Toko Trubus. Sebagai solusi pertanian, Toko Trubus menyediakan beragam bibit tanaman buah unggul yang terbukti cepat berbuah dari para penangkar tepercaya. Selain bibit dan benih tanaman, sarana produksi pertanian lainnya seperti pupuk dan pestisida, media tanam dan pot, serta perlengkapan berkebun tersedia lengkap di Toko Trubus. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa langsung menghubungi WhatsApp admin Toko Trubus.