Membuat Ramuan Herbal Pala untuk Sembuhkan Penyakit Secara Alami

Pertanianku — Pala sering diolah menjadi camilan seperti manisan yang memiliki rasa manis, pedas, dan hangat. Selain bisa menjadi camilan, herba ini juga bisa diolah menjadi ramuan herbal yang bisa mengatasi beberapa jenis penyakit. Cara meracik ramuan herbal pala terbilang sangat mudah untuk dilakukan sendiri di rumah.

herbal pala
foto: pertanianku

Manfaat pala di dunia kesehatan disebabkan oleh kandungan yang terdapat di dalamnya. Dalam buah pala terkandung saponin, polifenol, flavonoid, dan minyak terbang. Efek farmakologis yang dimilikinya adalah antikembung, anti-insomnia, peluruh kentut, dan perangsang. Sementara itu, penyakit yang bisa diatasi oleh buah pala adalah diare, gangguan perut, sebah, kembung, kejang, meningkatkan gairah seks, kejang perut, dan susah tidur.

Penderita penyakit gagal ginjal tidak disarankan mengonsumsi buah pala lebih dari 15 gram sehari. Hal ini karena jika pala dikonsumsi dalam dosis tinggi, bisa menimbulkan respons fisiologis atau neurologis di dalam tubuh. Selain itu, mengonsumsinya dalam dosis tinggi memang tidak disarankan karena pala mengandung myristicin yang beracun. Penggunaannya akan aman dalam dosis rendah. Berikut ini ramuan herbal pala yang bisa dibuat sendiri.

Diare

Seduh biji pala dengan 1 cangkir air panas, minum air seduhan sebanyak tiga kali sehari saat air seduhan masih hangat.

Gangguan perut, sebah, kembung, dan kejang

Cuci bersih 20 gram buah pala segar, lalu rebus dengan 2 gelas air selama 15 menit. Dinginkan air rebusan dan saring air rebusannya. Minum ramuan dua kali sehari pada pagi dan sore hari.

Meningatkan gairah seks (afrodisiak)

Seduh biji pala dengan 1 cangkir air panas dan minum air hasil seduhannya sehari sekali.

Kejang perut

Seduh 5 gram bubuk biji pala dan garam secukupnya dengan 1 cangkir air panas. Minum air seduhan sekaligus saat sudah hangat.

Susah tidur (insomnia)

Cuci bersih 5 gram biji pala, 10 butir biji teratai, dan 5 butir angco yang sudah dibersihkan dan dibuang kulitnya. Rebus semua bahan dengan 600 ml air hingga tersisa 300 ml. Minum sekaligus satu kali saat masih hangat, sedangkan biji teratai dan angco bisa dimakan langsung.