Membuat Ramuan Teh dari Bunga Telang

Pertanianku — Bunga telang, tanaman hias yang saat ini sering diolah menjadi minuman seperti teh. Selain nikmat, minuman teh bunga telang juga sangat berkhasiat untuk kesehatan. Bunga telang atau Clitoria ternatea merupakan tanaman herba memanjat melata yang tidak beraturan. Bunga telang berwarna putih kehijauan dengan pinggiran berwarna biru.

teh bunga telang
foto: Pixabay

Selain bunga telang, Anda juga bisa memanfaatkan daun bunga telang karena di dalamnya terkandung saponin, polifenol, dan finotin. Daun tanaman berguna untuk mengobati bengkak dan bisul.

Mengolah bunga telang menjadi teh tidak begitu sulit, Anda bisa menggunakan bunga yang sudah kering untuk diseduh dengan air panas. Pengeringan bunga dilakukan dengan bantuan oven atau dijemur langsung di bawah sinar matahari.

Bunga yang akan dikeringkan dengan oven harus diseleksi terlebih dahulu untuk memisahkan bunga yang masih utuh dan tidak. Setelah itu, bunga dicuci dengan air mengalir dan ditiriskan. Pengeringan dilakukan pada suhu 50°C kurang lebih selama dua jam. Bunga telang yang sudah kering ditandai dengan mudah hancur ketika Anda remas dengan jari.

Sementara itu, pengeringan yang dilakukan dengan sinar matahari dapat dilakukan dengan mencucinya terlebih dahulu di air mengalir. Setelah itu, tiriskan bunga dan hamparkan di atas kertas bersih. Proses pengeringan dilakukan mulai pukul 08:00 hingga 12:00. Jika pengeringan belum maksimal, Anda bisa melanjutkan proses pengeringan pada esok hari di jam yang sama. Jika kondisi cuaca sedang normal, proses pengeringan berjalan selama dua hari.

Bunga yang sudah kering harus langsung dikemas di dalam wadah kedap udara untuk mencegah penurunan kualitas. Sebaiknya, gunakan wadah yang ramah makanan. Bunga yang akan disimpan harus bunga telang yang sudah benar-benar kering.

Untuk membuat teh dari bunga telang, Anda cukup menggunakan 10—20 helai bunga kering, lalu letakkan di dalam cangkir. Tambahkan 250 ml air panas ke dalam gelas dan tunggu hingga airnya berubah warna menjadi kebiruan. Anda dapat menambahkan rempah-rempah lain untuk memperkaya cita rasa dan khasiat teh bunga telang.

Bunga telang berkhasiat untuk menambahkan daya ingat, nootropic, antistres, anxiolytic, antidepresan, antikonvulsan, agen penenang, dan obat penenang.