Pertanianku – Melon, buah ini banyak tumbuh di Indonesia bahkan seluruh dunia. Di Indonesia buah bernama Latin Cucumis melo, banyak disukai orang karena rasanya yang manis, karena daging buahnya yang tebal serta rasanya yang manis menjadi buah ini menjadi salah satu buah primadona di Indonesia.
Harga buah ini sangat terjangkau. Namun, harga buah ini di Indonesia sangat berbeda dengan di Jepang. Di negeri matahari terbit tersebut, harga buah ini sangat fantastis.
Melon berharga fantastis ini bernama Melon Yubari King. Di Jepang, melon Yubari King dapat tumbuh di Pulau Hokkaido. Ini merupakan hasil persilangan dari melon Earl’s favourite dan Melon Burpee, yang hanya bisa dikembangkan di rumah kaca.
Sampai saat ini, melon yubari masih menduduki peringkat pertama sebagai buah termahal di Jepang bahkan di dunia. Harganya yang semakin hari semakin melonjak tinggi ini masih banyak diburu oleh masyarakat Jepang. Tahun 2015, buah ini sempat memecahkan rekor dengan harga 290 Juta rupiah untuk sepasangnya.
Menurut kepercayaan masyarakat Jepang, jika membeli melon yubari pada saat panen pertama, bagi yang membelinya dipercaya dapat mendatangkan manfaat. Acara lelang biasa dilakukan pada saat buah ini panen, dan pemenang dari lelang tersebut dipercaya akan mendatangkan keberuntungan di tahun saat ia membeli melon tersebut. Pelelangan tersebut biasanya dilakukan pada bulan Mei sampai agustus. Menjelang agustus melon tersebut biasanya sudah habis terjual.