Pertanianku — Ophiopogon japonicas lebih dikenal dengan nama mondo grass atau monkey grass. Tanaman ini lebih terkenal sebagai tanaman hias yang tumbuh baik di daerah dengan paparan sinar matahari secara penuh.

Ophiopogon japonicas tumbuh di daratan rendah hingga tinggi dengan ketinggian sekitar 200—2.800 m dpl. Tanaman hias ini cukup toleransi terhadap stres dan mampu beradaptasi dengan kondisi lingkungan yang kurang baik, seperti kondisi kelembapan yang tinggi. Kondisi tersebut umumnya terjadi pada musim hujan, tetapi tanaman tetap mampu mempertahankan warna hijaunya yang indah.
Kekuatan toleransi stres terhadap lingkungan dimiliki oleh O. japonicas karena tanaman memiliki gen betaine aldehyde dehydrogenase. Gen tersebut dihasilkan dari respons terhadap stres lingkungan. Biasanya, kondisi tersebut terjadi ketika salinitas dan stres tekanan osmotik tidak sesuai.
Selain sebagai tanaman hias, O. japonicas juga bermanfaat sebagai obat herbal dan bahan makanan.Tanaman terasa manis, agak pahit, dan bersifat dingin.
Di Taiwan dan Cina, akar tanaman sering digunakan sebagai makanan fungsional pengganti ginseng. Di dalam akar O. japonicas terkandung protein 1,6 persen, lemak 0,5 persen, dan karbohidrat 80 persen.
Selain itu, di dalam akar tanaman juga terdapat senyawa kimia lain seperti steroid saponin, isoflavonoid (methylophiopogonone A dan B, isoophiopogone A, desmethylophiopogonone B, serta ophiopogonone A dan B ), S-glucose, inulin tipe fructane, 6fructose, sucroseβ–sitosterol glucoside galactagogum, β-sitosterol, ophiopoginin (A dan B), ophiopohonone A, dan aphrodisiac.
Akar O. japonicas memiliki aroma yang khas dan sedikit rasa pahit. Namun, rasa pahit tersebut dapat dihilangkan terlebih dahulu sebelum dikonsumsi agar tidak merusak cita rasa masakan.
Tanaman O. japonicas digunakan sebagai obat tradisional karena mengandung senyawa antibakteri dan mampu meredakan penyakit batuk, dahak, dan rasa panas di paru-paru yang disebabkan oleh bakteri.
Orang-orang Cina mengenal akar O. japonicas dengan sebutan maidong. Maidong sering digunakan dalam obat tradisional di Cina untuk menyembuhkan penyakit kardiovaskular, peradangan akut dan kronis.