Polikultur Tanaman Lada dengan Tanaman Tahunan

Pertanianku Tanaman lada dapat ditanam secara polikultur bersama dengan jenis tanaman lain. Salah satu tanaman yang bisa ditanam berbarengan dengan lada adalah tanaman tahunan. Hal ini dikarenakan lada masih toleran terhadap naungan sehingga lada bisa ditanam sebagai tanaman sela di antara tanaman tahunan yang memiliki jarak tanam yang cukup lebar. Meski tajuknya terbilang rimbun, cahaya matahari masih memungkinkan untuk masuk ke lorong-lorong tanaman.

tanaman lada
foto: Pertanianku

Jenis tanaman tahunan yang bisa ditanam bersamaan dengan lada perdu adalah kelapa. Sementara itu, lada panjat cocok ditanam di antara tanaman kopi. Lada juga bisa ditanam di antara jenis pohon kayu yang memiliki tajuk tidak begitu rimbun dan batang tanaman tidak mudah patah seperti eucalyptus.

Sebenarnya, lada juga bisa ditanam bersama dengan pohon karet, tetapi pola polikultur tersebut akan menyebabkan populasi karet berkurang sebanyak setengahnya dari jumlah normal. Lada panjat atau lada perdu ditanam untuk menggantikan area satu barisan karet.

Jika karet ditanam dengan jarak tanam 6 m × 3,3 m, jarak tanam karet menjadi 12 m × 3,3 m. Areal selebar 6 meter di tengah-tengah antarbarisan karet berjarak tanam 12 m × 3,3 m tersebut ditanam lada panjat atau lada perdu.

Pola tanam tersebut dapat menampung karet sebanyak 250 pohon per hektare, populasi lada panjat dengan jarak tanam 3 m × 2,5 m adalah 667 pohon. Sementara itu, bila ditanam lada perdu dengan jarak tanam 1,5 m × 1 m, akan terdapat 3.333 pohon.

Di antara pohon kelapa yang memiliki jarak antartanaman sebesar 10 m × 10 m, lada panjat dapat ditanam sebanyak tiga baris dengan jarak 2,5 m × 2,0 m. Sementara itu, lada perdu dapat ditanam dengan jarak 1,5 m × 1,0 m.

Pola tersebut tidak akan mengurangi populasi tanaman kelapa yang ditanam dan bisa digunakan untuk menanam 2/3 populasi lada perdu, yaitu sekitar 667 pohon per hektare.

Untuk lada perdu dapat ditanam sebanyak empat baris di antara tanaman kelapa dengan jarak tanam 2,0 m × 1,0 m atau dengan populasi 3.333 pohon per hektare.

Pada kebun kopi, Anda bisa menanam 400 pohon lada panjat. Di antara tanaman eucalyptus yang berjarak 8 m × 8 m, dapat ditanam lada perdu dengan jarak tanam 2 m × 1 m.

Perawatan lada pada sistem polikultur sama seperti ketika lada ditanam secara monokultur. Hanya saja Anda harus lebih memerhatikan tanaman tahunan agar naungan dari tanaman tahunan tersebut tidak terlalu berat sehingga menyebabkan cahaya matahari sulit masuk. Oleh karena itu, Anda perlu rajin melakukan pemangkasan karena tanaman membutuhkan sinar matahari minimal 70 persen.