Pertanianku – Perkembangan peternakan ayam ras di Indonesia bisa dikatakan sangat pesat, baik untuk ayam ras petelur maupun ayam ras pedaging. Hal ini karena peningkatan populasinya diiringi dengan perbaikan genetisnya. Selain itu, saat ini banyak perusahaan besar yang juga menggarap sektor pascapanen ayam ras (khususnya ayam pedaging) guna menaikkan selera konsumsi masyarakat terhadap daging ayam. Perusahaan-perusahaan tersebut antara lain membuat berbagai macam makanan olahan siap saji seperti bakso ayam, nugget ayam, sosis ayam, dan spicy ayam.
Sementara itu, kendati tertinggal dalam perkembangan produktivitasnya dibandingkan dengan ayam ras, peternakan ayam buras memiliki keunggulan dalam hal cita rasanya yang lebih enak daripada ayam ras.
Selain itu, pemanfaatan telurnya punmasih dipercaya masyarakat sebagai suplemen peningkat stamina. Hal tersebut menyebabkan pangsa pasar ayam buras, baik pedaging maupun petelur, tidak pernah sepi sehingga ayam buras menjadi patut diperhitungkan untuk dibisniskan.
Sumber: Buku Panduan Lengkap Ayam