Pertanianku — Kue-kue tradisional bisa menjadi variasi menu buka puasa yang nikmat, tak kalah dengan menu masakan yang sedang hits saat ini. Salah satu camilan tradisional yang bisa Anda buat sebagai menu buka puasa adalah nagasari.

Kue nagasari merupakan camilan yang berasal dari Bengkulu dan sudah dikenal sejak lama sebagai jajanan tradisional yang manis, gurih, lembut, dan mengenyangkan. Jika dulu kue ini cukup mudah ditemui di pasar-pasar tradisional atau penjual kue tradisional, saat ini kue nagasari cukup sulit ditemukan. Tenang, Anda masih bisa membuatnya karena cara pembuatannya pun cukup mudah.
Bahan yang dibutuhkan sangat mudah ditemukan. Anda hanya membutuhkan pisang kepok manis, santan, daun pandan, tepung beras, dan tepung terigu. Simak ulasan resep nagasari yang bisa Anda ikuti di rumah.
Bahan-bahan:
- 10 buah pisang kepok manis, kukus
- 100 gram gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 750 cc santan dari 1 kelapa (peras kelapa dengan air matang)
- 2 lembar daun pandan
- 250 gram tepung beras
- 100 gram tepung sagu
- Sedikit minyak, lebih baik minyak kelapa
Cara membuat:
- Panaskan santan, gula, garam, dan daun pandan di atas api kecil, aduk hingga panas merata.
- Angkat dan tuangkan sedikit demi sedikit campuran tepung sagu dan tepung beras ke dalam wadah, aduk hingga tercampur merata dan saring adonan supaya tidak menggumpal.
- Panaskan kukusan dan tambahkan 1 lembar daun pandan di dalam airnya agar harum.
- Tuangkan 1/3 bagian adonan ke dalam loyang, kemudian susun potongan pisang satu per satu, lalu kukus sebentar selama 10 menit.
- Setelah itu, tuang lagi adonan, susun pisangnya. Lakukan terus hingga adonan habis.
- Kukus kurang lebih 20 menit hingga matang. Angkat dan dinginkan.
- Setelah dingin, potong-potong dan sajikan.