Tanda-tanda Itik akan Bertelur

Pertanianku — Itik yang akan bertelur akan mengeluarkan tanda-tanda khusus yang mudah dikenali. Anda, sebagai peternak, harus mampu mengenali tanda-tanda itik bertelur agar dapat memberikan penanganan yang tepat saat melihat itik yang bertindak aneh. Berikut ini beberapa tanda yang sering muncul ketika itik akan bertelur.

itik bertelur
Foto: Dok. Pertanianku

Nafsu makan berkurang

Itik yang akan bertelur akan mengalami penurunan nafsu makan, padahal kondisinya sehat. Penurunan tersebut bisa terlihat dari jumlah pakan yang dikonsumsi. Misalnya, itik tersebut mampu menghabiskan pakan sebanyak 150–180 gram di hari biasa, tetapi tiba-tiba itik hanya sanggup memakan 120 gram pakan.

Penurunan nafsu makan secara tidak langsung dapat memudahkan proses pelepasan telur. Pasalnya, jumlah kadar lemak di dalam tubuh semakin berkurang.

Perkawinan itik semu

Perkawinan semu sering terjadi bila Anda hanya memelihara itik berjenis kelamin betina. Hal ini karena secara naluri itik membutuhkan proses perkawinan untuk memengaruhi alat reproduksinya. Namun, karena tidak ada itik jantan di lokasi tersebut, terjadilah perkawinan semu antara sesama itik betina. Perilaku itik seperti ini bukanlah menyimpang. Itik-itik tersebut hanya membutuhkan perkawinan.

Sering gaduh

Itik betina yang sudah matang kelamin biasanya akan mulai bersuara sendiri tanpa sebab yang jelas, terutama pada malam hari. Kondisi ini disebabkan oleh sisi psikologis itik tersebut yang tidak stabil akibat peningkatan hormon estrogen dan progesteron tadi. Umumnya, jika ada salah satu itik yang mulai gaduh, akan diikuti oleh itik-itik lainnya.

Mengorek tanah

Secara naluri, itik akan membuat sarang sebagai tempat untuk meletakkan telurnya. Itik yang akan bertelur terlihat mengorek-ngorek tanah atau alas kandang yang bertujuan membuat cekungan. Perilaku ini juga terjadi pada itik yang diternakkan di dalam kandang. Itik tersebut terlihat mengorek tanah di beberapa sudut kandang.

Merontokkan bulu kapas

Itik yang akan bertelur pasti merontokkan bulu kapas atau bulu halusnya. Bulu di bagian sayapnya pun akan memecah yang menandakan masa bertelur akan terjadi tidak lama lagi.

Bulu-bulu halus tersebut digunakan untuk membuat alas bagi telur-telurnya agar tetap hangat. Namun, kondisi ini cukup berbahaya bagi itik karena bisa mengakibatkan stres.