Wow! Manfaat Jeruk Purut Sangat Menakjubkan

Pertanianku — Jeruk purut adalah salah satu jenis jeruk yang berasal dari subgenus Papeda. Selain digunakan untuk bahan tambahan masakan, penghilang amis, dan bahan tambahan wewangian, manfaat jeruk purut juga ternyata baik untuk kesehatan. Sebab, di dalamnya terdapat kandungan vitamin C yang tinggi dan beberapa senyawa lainnya. Berikut ini beberapa manfaat jeruk purut untuk kesehatan juga kecantikan.

manfaat jeruk purut
Foto: Shutterstock

Merawat wajah

Jeruk purut dapat digunakan untuk merawat wajah kusam, berminyak dan memiliki noda bekas jerawat. Untuk mengatasi itu, ambil jeruk purut, kemudian cuci hingga bersih lalu potong. Setelah itu, tempelkan pada bagian wajah yang akan dibersihkan. Dengan hal seperti itu, selain mengatasi noda bekas jerawat, masalah kulit kusam dan berminyak, dapat juga sebagai penunda penuaan dini.

Meningkatkan sistem imun atau daya tahan tubuh

Karena kandungan vitamin C yang tinggi, jeruk purut dapat meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit seperti flu. Cara mengonsumsinya dengan meminum air sari jeruk purut.

Membantu mengobati influeza

Jeruk purut dapat membantu mengatasi atau mengobati influenza, yaitu suatu penyakit yang menyerang sistem pernapasan dengan gejala badan terasa lemas dan menggigil serta tidak bersemangat.

Cara mengatasinya dengan jeruk nipis adalah jeruk purut diperas, kemudian diambil sarinya. Selanjutnya, sari jeruk purut tersebut dicampur dengan air panas ataupun air hangat, aduk lalu tambahkan madu. Setelah itu, aduk kembali dan minum hingga habis. Kombinasi jeruk purut dan madu sangat efekif untuk menghilangkan virus penyebab influenza dan juga dapat mempertahankan sistem imun.

Mengatasi atau mengobati batuk

Untuk mengobati batuk biasanya jeruk purut diambil sarinya, kemudian dicampur madu dan air hangat. Setelah itu, diminum. Agar cepat sembuh dianjurkan untuk mengonsumsi ramuan tersebut sebanyak 2 atau 3 kali sehari secara rutin.

Menjaga dan merawat kesehatan rambut

Jeruk purut ternyata mampu merawat rambut dan juga menghilangkan ketombe. Caranya, jeruk purut diambil sarinya, kemudian balurkan pada akar rambut sehingga rambut mendapatkan nutrisi agar tetap sehat. Selain itu, juga dapat membuat rambut tidak mudah rontok.